Senin, 04 Juli 2011

Ustadzah

Gemulai jemari mengalun lembut diatas suci ayat Allah
Terucap syukur dalam dada atas nikmat luar biasa
Anugerah-Nya tercipta pada setiap insan

Melindungi mahkota pribadi dengan rajutan benang cinta
Terbawa angin, bergoyang lambai di terpa sinar mega
Dia yang menjaga aurat nafsu dan hasrat naluri manusia

Lewat iman dan taqwa yang terpatri pada hati
Lewat janji yang ringan dan nyata, Surga
Lewat ketulusan pada illahi

Dia lah pemberi kebahagiaan yang sejatinya bersemi di nurani
Lewat waktu yang berjalan damai untuk berwudhu dan shalat
Lewat ayat syahdu yang menghadirkan kesucian batin

Dia lah wanita intan pembagi cinta Rasul pada santri
Pandangannya yang teduh, menghadirkan simfoni kasih
Bidadari surga terbang bebas bersama senandung islam

Terpancar ikhlas dari rona wajahnya istiqomah luar biasa
Kusebut beliau, Ustadzah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar